Trik Membersihkan Rumah Dalam Sehari

ALT/TEXT GAMBAR





Saat lebaran, biasanya Anda banyak kedatangan tamu. Sayangnya, pekerjaan dan kesibukan sehari-hari buat Anda tak sempat membersihkan serta mempersiapkan rumah untuk menyambut para tamu. Oleh karena itu, simak tips dari ezine article tentang cara merapikan rumah dalam waktu sehari di sini.


1. Gunakan Vacuum Cleaner

Vacuum cleaner akan membantu Anda memberihkan rumah dari debu dan rambut rontok dengan cepat. Dengan alat ini Anda tidak perlu membuang banyak tenaga untuk membersihkan lantai atau perabotan rumah lainnya.

2. Utamakan untuk Bersihkan Bagian yang Gelap

Jika Anda tidak memiliki banyak waktu untuk membersihkan setiap sudut rumah, maka pastikan bersihkan bagian tergelap terlebih dahulu. Debu pada perabotan rumah yang berwarna gelap, seperti furniture dari bahan kayu berwarna kehitaman akan sangat terlihat. Berbeda dengan perabotan berwarna terang.

3. Sediakan Lilin Beraroma atau Bunga

Nyalakan beberapa lilin beraroma lembut untuk menyambut tamu. Wewangian yang juga berfungsi sebagai aksesori ini dapat menyiratkan imej bahwa Anda adalah orang yang apik dalam menata rumah. Pilihlah aroma kayu manis agar lebih nyaman disiang hari. Sebagai alternatif, menaruh bunga di setiap sudut rumah juga bisa membuat suasana rumah lebih menyenangkan.

4. Simpan Barang yang Tidak Pada Tempatnya

Kumpulkan barang-barang yang membuat kotor seperti koran yang telah menumpuk berhari-hari atau mainan si kecil ketempat yang tidak terlihat tamu. Karena barang-barang itu hanya akan membuat rumah Anda terlihat berantakan. Pastikan kamar mandi terjaga kebersihannya dari handuk yang menggantung dan baju kotor.

.
GABUNG Halaman Facebook Duniaunik.info ,dengan mengklik Tombol SUKA dibawah ini
FOLLOW TWITTER duniaunik.info ,dengan mengklik dibawah ini
http://darmawanku.files.wordpress.com/2009/07/twitter-logo.png?w=121&h=35

Kolom Komentar

0 komentar: